Home   Blog  
Pengembangan Diri

  Friday, 23 January 2026 10:00 WIB

Cara Membalas Email Undangan Interview yang Profesional Agar Berkesan

Author   Raden Putri
Cara Membalas Email Undangan Interview yang Profesional Agar Berkesan

Membalas email undangan interview tidak boleh sembarangan karena akan mencerminkan sikap profesional seseorang di mata perekrut. Balasan yang tepat dapat menunjukkan keseriusan, etika kerja, dan kemampuan berkomunikasi secara tertulis.

Paket Belajar dengan Kurikulum yang Dirancang Khusus cuma Setengah Harga

Kesalahan kecil dalam membuat balasan undangan interview bisa berdampak besar pada penilaian awak HRD terhadap seseorang. Artikel berikut ini akan mengulas lebih jauh mengenai cara membalas email panggilan interview. Simak rangkuman informasi selengkapnya berikut ini.

Etika Membalas Email Interview

Membalas undangan wawancara harus dilakukan dengan bahasa yang sopan, jelas, dan terstruktur. Selain menyampaikan konfirmasi, pesan yang baik juga membantu membangun kesan profesional sejak proses awal. Berikut beberapa etika dalam membalas email interview.

1. Balas Sesegera Mungkin

Cara membalas email undangan interview hrd yang pertama adalah usahakan untuk merespons undangan wawancara sesegera mungkin setelah email diterima. Respons cepat menunjukkan antusiasme dan memudahkan perekrut dalam mengatur jadwal kandidat.

2. Perhatikan Subjek Email

Subjek email berfungsi memudahkan HRD mengidentifikasi isi pesan dengan cepat. Jika membalas langsung (reply), subjek biasanya tidak perlu diubah karena sudah otomatis tercantum. Tapi jika kamu mengirim email baru, bisa menggunakan format subjek formal, seperti “Konfirmasi Interview – Nama – Posisi”

Banner Survey Tempo Institute

3. Gunakan Salam Pembuka yang Sopan

Awali email dengan sapaan formal untuk menunjukkan rasa hormat kepada perekrut. Kamu bisa mencantumkan nama perekrut jika diketahui, atau jabatan jika tidak tersedia informasinya.

Contoh: Yth. Bapak/Ibu HRD PT XYZ

4. Sampaikan Ucapan Terima Kasih

Sebelum masuk inti pesan, ucapkan terima kasih atas kesempatan wawancara yang diberikan. Hal ini menunjukkan apresiasi dan etika komunikasi yang baik.

Contoh: Terima kasih atas undangan wawancara untuk posisi Admin Marketing di PT XYZ.

5. Berikan Konfirmasi Kehadiran

Pada inti pesan, sampaikan secara langsung apakah kamu dapat menghadiri sesi interview sesuai jadwal yang ditentukan. Kalimat yang ringkas dan jelas penting untuk menghindari kesalahpahaman.

Contoh: Saya mengonfirmasi dapat hadir sesuai jadwal yang telah ditentukan.

6. Ajukan Reschedule dengan Sopan Jika Diperlukan

Jika jadwal wawancara yang ditentukan kurang memungkinkan, ajukan alternatif waktu dengan bahasa yang santun dan disertai permohonan maaf. Pastikan jadwal reschedule itu tetap fleksibel agar mudah didiskusikan kembali dengan ketersediaan rekruter.

Contoh: Mohon izin mengajukan jadwal alternatif pada tanggal … jika berkenan.

7. Tetap Membalas Meski Tidak Bisa Hadir

Jika tidak dapat mengikuti wawancara, kamu perlu untuk tetap membalas pesan tersebut sebagai bentuk profesionalisme. Sikap ini penting dalam menjaga hubungan baik dan membuka peluang di masa mendatang.

Contoh: Mohon maaf, saya belum dapat mengikuti proses wawancara kali ini. Semoga ada kesempatan lain ke depannya.

8. Tutup Email dengan Salam Penutup

Akhiri email dengan penutup yang sopan dan profesional. Kamu juga bisa menegaskan kembali antusiasme terhadap proses rekrutmen, terutama pada kesempatan wawancara yang diberikan.

9. Cantumkan Nama dan Kontak

Menuliskan kembali nama lengkap dan informasi kontak memudahkan perekrut menghubungimu. Ini juga menunjukkan kerapian dan perhatian terhadap detail.

Membalas email undangan interview

Template Balasan Email untuk Konfirmasi, Reschedule, atau Menolak

Agar lebih jelas, simak template pesan untuk membalas email undangan interview berikut ini:

Template Membalas Email Interview untuk Konfirmasi

Contoh pesan ini bisa dipakai saat kamu bersedia hadir sesuai jadwal wawancara yang telah diberikan HRD.

1. Contoh Balasan Konfirmasi Kehadiran Wawancara

Subject: Konfirmasi Kehadiran Wawancara – Nama – Posisi

Yth. Bapak/Ibu [Nama HRD],

Terima kasih atas undangan wawancara yang telah diberikan kepada saya. Dengan ini, saya mengonfirmasi kesediaan untuk hadir pada wawancara yang dijadwalkan pada [tanggal], pukul [jam], bertempat di [lokasi].

Saya sangat menantikan kesempatan untuk berdiskusi lebih lanjut bersama Bapak/Ibu dan tim. Apabila terdapat dokumen tambahan yang perlu saya persiapkan, mohon informasinya.

Atas perhatian Bapak/Ibu, saya ucapkan terima kasih.

Hormat saya,
[Nama Lengkap]
[Kontak]

2. Contoh Balasan Undangan Wawancara Singkat

Subjek: Konfirmasi Interview – Nama – Posisi

Yth. Bapak/Ibu HRD,

Saya mengucapkan terima kasih untuk undangan wawancara yang diberikan. Dengan ini saya menyatakan siap hadir sesuai jadwal yang telah ditentukan.

Salam hormat,
[Nama]

3. Balasan Konfirmasi dengan Nada Antusias

Subjek: Konfirmasi Kehadiran Interview

Yth. Bapak/Ibu [Nama],

Terima kasih untuk kesempatan wawancara ini. Saya dengan senang hati mengonfirmasi kehadiran pada jadwal yang telah ditetapkan dan sangat antusias mengikuti proses selanjutnya.

Hormat saya,
[Nama]

4. Konfirmasi Formal dan Ringkas

Subjek: Konfirmasi Wawancara

Yth. [Nama HRD],

Saya mengonfirmasi kesediaan untuk menghadiri wawancara sesuai undangan yang telah dikirimkan. Terima kasih atas kesempatan yang diberikan.

Hormat saya,
[Nama]

5. Contoh Balasan Konfirmasi Wawancara dalam Bahasa Inggris

Subjek: Interview Attendance Confirmation – Name – Position

Dear [HRD Name],

Thank you for inviting me to the interview. I am pleased to confirm my availability to attend the interview scheduled on [date] at [time] at [location].

I look forward to meeting you and discussing the opportunity further. Please let me know if there are any documents I should prepare beforehand.

Kind regards,
[Your Name]
[Contact Information]

Template Membalas Email Interview untuk Reschedule

Contoh pesan ini bisa dipakai apabila kamu ingin menjadwalkan ulang wawancara dari waktu yang diberikan oleh rekruter:

6. Contoh Pesan Meminta Penjadwalan Ulang

Subjek: Permohonan Penjadwalan Ulang Wawancara Kerja

Yth. Bapak/Ibu [Nama HRD],

Dengan hormat, saya ingin menyampaikan permohonan penjadwalan ulang wawancara yang semula dijadwalkan pada [tanggal] pukul [jam]. Mohon maaf, terdapat kendala yang membuat saya belum dapat hadir di waktu tersebut.

Apabila memungkinkan, saya tersedia pada [opsi tanggal dan jam]. Saya berharap dapat menyesuaikan dengan ketersediaan Bapak/Ibu.

Terima kasih untuk pengertian dan kesempatannya.

Hormat saya,
[Nama] 

7. Permohonan Reschedule Singkat dan Sopan

Subjek: Permohonan Reschedule Interview

Yth. [Nama HRD],

Mohon maaf, saya berhalangan hadir pada jadwal wawancara yang telah ditentukan. Saya berharap dapat mengajukan jadwal alternatif apabila berkenan.

Terima kasih atas perhatiannya.

Hormat saya,
[Nama]

8. Permintaan Reschedule dengan Alasan Umum

Subjek: Permintaan Penjadwalan Ulang Wawancara

Yth. Bapak/Ibu HRD,

Karena adanya keperluan mendadak, saya belum dapat menghadiri wawancara sesuai jadwal awal. Saya berharap dapat mendiskusikan waktu pengganti yang memungkinkan bagi kedua belah pihak.

Terima kasih atas pengertiannya.
[Nama]

9. Balasan Permintaan Reschedule yang Profesional & Fleksibel

Subjek: Reschedule Interview

Yth. [Nama HRD],

Saya sangat menghargai undangan wawancara ini, namun mohon izin mengajukan penjadwalan ulang. Saya siap menyesuaikan dengan waktu yang Bapak/Ibu tentukan.

Hormat saya,
[Nama]

10. Contoh Balasan dalam Bahasa Inggris

Subject: Request to Rescheduli Interview – Name

Dear [HRD Name],

I am writing to kindly request a reschedule of the interview originally planned for [date] at [time]. Due to an unexpected scheduling conflict, I am unable to attend at the appointed time.

I would be available on [alternative dates/times] and would be happy to adjust to your availability. Thank you for your understanding.

Best regards,
[Your Name]

Membalas email undangan interview

Template Membalas Email Interview untuk Menolak

Berikut template balasan email interview jika kamu tidak bisa atau memilih tidak melanjutkan proses seleksi:

11. Balasan Email Tidak Bisa Hadir Interview

Subject: Pemberitahuan Ketidakhadiran Wawancara

Yth. Bapak/Ibu [Nama HRD],

Terima kasih untuk undangan wawancara yang diberikan. Dengan hormat, saya ingin menyampaikan bahwa saya belum dapat mengikuti sesi wawancara pada jadwal yang telah ditentukan.

Saya menghargai kesempatan ini dan memohon maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi. Semoga di kesempatan lain kita dapat menjalin kerja sama.

Hormat saya,
[Nama]
[Informasi Kontak Anda]

12. Menolak Wawancara dengan Alasan Sudah Menerima Tawaran Lain

Subjek: Konfirmasi Tidak Dapat Mengikuti Interview

Yth. [Nama HRD],

Terima kasih atas undangan wawancara yang diberikan. Saat ini saya telah menerima tawaran di tempat lain sehingga belum dapat melanjutkan proses rekrutmen.

Saya sangat menghargai kesempatan ini.
Hormat saya,
[Nama]

13. Menolak Secara Singkat dan Profesional

Subjek: Pemberitahuan Ketidakhadiran Interview

Yth. Bapak/Ibu HRD,

Dengan hormat, saya menyampaikan bahwa saya tidak dapat menghadiri wawancara sesuai jadwal. Terima kasih untuk kesempatan dan perhatian yang diberikan.

Salam hormat,
[Nama]

14.Menolak dengan Nada Apresiatif

Subjek: Terima Kasih atas Undangan Interview

Yth. [Nama HRD],

Saya mengucapkan terima kasih atas undangan wawancara ini. Namun, dengan pertimbangan tertentu, saya belum dapat melanjutkan ke tahap berikutnya.

Semoga kita dapat bertemu di kesempatan lain.
Hormat saya,
[Nama]

15. Contoh Balasan Tidak Hadir Interview Bahasa Inggris

Subjek: Interview Attendance Decline

Dear [HRD Name],

Thank you for the interview invitation. Unfortunately, I will not be able to attend the interview as scheduled.

I truly appreciate the opportunity and apologize for any inconvenience caused. I hope we may have the chance to connect again in the future.

Kind regards,
[Your Name]
[Contact Information]

Banner Kelas Bundling


Bagikan