Ingin menghasilkan uang hanya dengan ponsel dan membagikan tautan produk? Kamu mungkin harus tahu cara kerja Shopee affiliate yang kini semakin banyak diminati karena bisa memberikan tambahan penghasilan tanpa modal besar.
Dengan strategi konten yang tepat, program ini membuka peluang penghasilan dari aktivitas digital sehari-hari. Namun, bagaimana cara menggunakan Shopee affiliate bagi pemula? Simak rangkuman informasi selengkapnya berikut ini.
Program Shopee Affiliate adalah skema kerja sama pemasaran yang memberi kesempatan kepada pengguna untuk memperoleh komisi dengan mempromosikan produk yang tersedia di marketplace tersebut. Setiap transaksi pembelian yang terjadi melalui tautan khusus milik peserta afiliasi akan menghasilkan komisi sesuai ketentuan.
Melalui program ini, peserta turut membantu penjual memperluas jangkauan pemasaran dengan memanfaatkan berbagai kanal digital, seperti TikTok, Instagram, X, Facebook, hingga fitur internal berupa Shopee Video dan Live. Peserta juga diberi kebebasan dalam menyajikan konten promosi, selama tetap mematuhi kebijakan platform.
Shopee affiliate program ini juga terbuka untuk berbagai kalangan, mulai dari kreator konten, pengguna aktif media sosial, hingga pemula. Untuk mendaftar program ini, peserta juga tidak harus memiliki banyak followers di media sosial, karena tidak ada persyaratan jumlah pengikut minimum.
Cara kerja sistem Shopee affiliate juga cukup sederhana dan ramah bagi pemula. Setelah terdaftar, peserta bisa langsung membagikan tautan promosi produk dan akan mendapatkan komisi dari pembelian di tautan tersebut.
Langkah pertama untuk join Shopee affiliate adalah dengan melakukan pendaftaran melalui aplikasi atau situs resmi. Peserta perlu melengkapi data diri sesuai ketentuan yang diminta, setelah itu akun akan melalui proses verifikasi oleh tim terkait sebelum dinyatakan aktif.
Berikutnya, peserta perlu memvalidasi akun media sosial yang akan digunakan sebagai alat promosi. Proses ini bertujuan agar setiap transaksi dari tautan afiliasi dapat tercatat dengan akurat dan komisi dapat masuk ke akun peserta tanpa kendala.
Untuk memudahkan promosi banyak produk sekaligus, peserta dapat memanfaatkan fitur “Koleksiku” yang memungkinkan pengumpulan beberapa produk dalam satu tautan khusus. Tautan tersebut bisa dibagikan ke media sosial agar audiens lebih mudah mengakses rekomendasi produk.
Perlu diketahui bahwa tidak semua barang dapat dipromosikan melalui skema afiliasi. Produk yang memenuhi syarat umumnya berasal dari Shopee Mall, Star Seller, dan Star Plus. Karena itu, memastikan status produk sangat penting agar komisi tetap bisa diperoleh.
Terakhir, buat konten promosi yang relevan dan kreatif. Peserta bisa membagikan tautan di bio, story, atau unggahan media sosial seperti Instagram, YouTube, WhatsApp, dan Facebook.
Selain itu, peserta juga bisa membuat Shopee Video, ulasan produk, hingga live streaming dengan demonstrasi langsung untuk meningkatkan peluang klik dan pembelian. Semakin menarik kontennya, semakin besar potensi komisi yang didapatkan.

Sebelum bergabung dengan program afiliasi ini, simak syarat dan cara daftarnya sebagai berikut:
Meski terbuka untuk umum, terdapat beberapa ketentuan yang wajib dipenuhi sebelum bergabung, antara lain:
Selain itu, terdapat pembatasan terkait jenis konten dan produk promosi, seperti:
Untuk informasi detail, peserta dapat merujuk langsung ke kebijakan resmi di situs e-commerce terkait.
Pendaftaran program ini bisa bisa dilakukan melalui website resmi atau langsung melalui aplikasi Shopee dengan langkah berikut:
Sebelum menjalankan promosi, penting untuk memahami ketentuan komisi agar pendapatan bisa dimaksimalkan. Berikut rincian komisinya untuk pemula maupun berpengalaman:
Sebagai informasi, pembayaran komisi dilakukan sekitar 7-14 hari kerja setelah pesanan selesai. Adapun proses pencairan gaji atau komisi Shopee affiliate biasanya membutuhkan waktu sekitar 1-3 hari kerja. tergantung metode penarikan dan kebijakan bank terkait.
Mempromosikan produk tidak cukup sekadar membagikan tautan. Dibutuhkan strategi khusus agar rekomendasi ini terasa meyakinkan dan mendorong orang untuk melakukan klik serta membeli produk. Berikut beberapa tipsnya:
Promosi akan lebih menarik jika disertai ajakan yang jelas dan menggugah rasa penasaran audiens. Gunakan kalimat singkat yang menekankan manfaat atau urgensi produk agar audiens terdorong membuka link tersebut.
Konten informatif seperti ulasan produk atau tutorial penggunaan memberikan nilai tambah bagi pembaca. Ketika audiens merasa terbantu, kepercayaan meningkat dan peluang klik pun lebih besar.
Waktu publikasi sangat berpengaruh terhadap minat beli. Membagikan tautan saat diskon atau flash sale dapat menciptakan rasa mendesak untuk segera melakukan pembelian.
Gambar berkualitas atau video singkat mampu menarik fokus audiens lebih cepat dibanding teks semata. Visual yang relevan membantu memperjelas manfaat produk dan meningkatkan kemungkinan klik.
Pengalaman pengguna lain atau cerita pribadi dapat meningkatkan kredibilitas rekomendasi. Audiens cenderung lebih yakin untuk mengklik ketika melihat bukti nyata penggunaan produk.
Cara melakukan promosi sebaiknya tidak hanya bergantung pada satu kanal saja. Konsistensi membagikan tautan di berbagai platform memperluas jangkauan dan memperbesar peluang audiens melakukan klik.